Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantap! Sop Buntut Goreng H Soedik

Kompas.com - 01/07/2011, 06:23 WIB

KOMPAS.com — Menurut Anda, di manakah sop buntut paling enak se-Jakarta? Kalau menurut om saya, yang terenak se-Jakarta adalah Sop Buntut H Soedik. Wah di mana itu, Om? Saya belum pernah mencobanya. Jadi penasaran kan untuk mencobanya? Makanya, Sabtu-Minggu lalu saya meluncur ke daerah Sunter untuk mencoba sop buntut versi om saya itu, he-he-he....

Lokasi Sop Buntut H Soedik ada di Jalan Sunter Agung Podomoro, tepatnya di jajaran Ruko Sunter Metro A 3/8, Jakarta Utara. Letaknya tidak jauh dari rumah makan Kepiting Asap. Plang namanya agak kecil, jadi jangan sampai kelewatan ya, teman-teman.

Rumah Makan H Soedik ini tidaklah besar karena hanya menempati sebuah ruko, walau sebenarnya terdiri dari dua lantai. Interiornya pun cukup enak, bertemakan kayu-kayu dan berdinding bata merah. Sewaktu saya melihat menu, agak bingung juga karena yang ditawarkan hanya dua macam, yaitu Sop Buntut Kuah dan Sop Buntut Goreng. Yang lainnya menu minuman. Saya pun pesan Sop Buntut Goreng saja supaya lebih ada rasa garingnya.

Sop Buntut Gorengnya berisi daging buntut sapi lengkap dengan ruas tulang, digoreng dengan minyak non-kolesterol, disajikan bersama kuah lengkap dengan kentang, wortel, bawang goreng, daun bawang, daun seledri, sambal, cabai merah, dan saus spesial ramuan H Soedik. Tidak lupa juga ada emping yang ditaburkan di atas kuah panasnya.

Seperti biasa, yang pertama saya cicipi adalah kuahnya. Dengan asap yang masih mengepul, aromanya pun jadi ke mana-mana. Sedap sekali aromanya. Ternyata, rasanya pun sesedap aromanya. Kuahnya pun enak, sedap. Rasa kaldu sapinya terasa sekali. Campurkan sedikit sambal ke dalam kuahnya, maka sop jadi tambah mantap! Kuahnya saja sudah enak begini, bagaimana dengan buntut gorengnya ya?

Daging buntutnya sangat empuk. Bumbunya pun sangat terasa dan begitu meresap. Mantap deh kalau disantap dengan nasi panas dan kuahnya. O iya, kentangnya digoreng setengah matang, begitu pula dengan wortelnya. Keunikan lainnya, kentang dan wortelnya tidak dimasak bersama kuah sop, tetapi digoreng setengah matang.

Makan seporsi pun rasanya kurang. Pantas saja om saya suka sekali dengan Sop Buntut H Soedik ini. Saya rasa Sop Buntut H Soedik ini bisa dikategorikan sebagai salah satu sop buntut yang enak dan mantap di Jakarta. Nah, bagaimana dengan Anda, apakah Anda punya rekomendasi sop buntut enak lagi di Jakarta? Kabar-kabari ya, teman-teman. (Ita)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com